(ayik's post)
Ini masih jenis mainan jaman cilikanku. Yaitu umbul, mainnya pakai kartu yang gambarnya macem2, bisa tokoh heroik dijamannya, karena belum ada superman jadi yang ada ya gambar wayang. Seringkali kami menyebutnya sebagai Tjap atau Umbul. Secara mainan ini berbau judi, maka jarang banget anak perempuan yang suka mainan ini. Kalau aku sih, bukan karena alur permainannya yang aku suka, tapi sebatas mengkoleksi aneka gambar yang menarik itu.Jadi kalau dapet gambarnya yang masih berbentuk lembaran, maka lantas aku potongi dan dikumpulken sesuai klasifikasi. Yang komik dengan komik dikumpulken per judul, yang wayang juga punya kelompok sendiri. Dari umbul cap wayang inilah aku mengenal dan menghafal tokoh2 pewayangan jawa. Aku masih inget betul, komik aneka cerita ini memang menarik dijamannya, karena ceritanya ada yang lucu-yang heroik dan yang dramatis.
Hari gini, sudah susah nyari gambar umbul macem begini. Gambar2 diatas aja aku dapatken dari sebuah web barang antik.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar