Sabtu, Mei 31, 2008

Kristalisasi keringet



(ernut's post)
Setelah berbulan-bulan tak tersentuh..kusadari little front garden-ku ini kok makin hari makin njembrung (gambar atas). Timbul ketakutan, lama-lama bisa jadi susuh ulo neh..hiii..adus Akhirnya tadi pagi, mumpung libur kerja dan anak-anak sudah berangkat sekolah (sehingga tidak bisa "mbantuin") maka tak paksain merombak taman kecil itu. Berbekal gunting taman, sarung tangan plastik dan selang air untuk ngguyur dan nyiram..maka proyek garden make over dimulai. Pertama kuangkat semua potnya, dibersihin, daun-daun tua di-prunning dan tata letaknya ditata ulang, hasil kristalisasi keringat (pinjem istilahnya ya pakdhe Thukul) sebagaimana tampak pada gambar bawah. tepuktangan
Pada tampilan baru aku ekspos kuping gajah yangkung dan kerabatnya, kuletakkan diujung paling depan, sehingga menjadi center point dari penataan secara keseluruhan. Keladi dan tanaman lain aku pindah menjadi latar belakang. Akhirnya, menurutku tampilan yang baru lebih rapi, lebih padhang dan tanaman menjadi lebih sehat karena aku juga tambahin pupuk dan aku buang daun, dahan dan ranting yang sudah tua.senyumkenyit

Tidak ada komentar: